Saturday, July 28, 2012

Proses Inkubasi Baglog

              

       
Proses pembibitan pada jamur tiram maupun jamur kuping adalah proses inkubasi. Setelah selesai membuat media baglog kemudian baglog disterilisasi dan memasukkan bibit F3 ke dalam baglog, langkah selanjutnya adalah menumbuhkan misellium di dalam baglog. Proses inilah yang dinamakan inkubasi.
Inkubasi dilakukan dengan cara menyimpan baglog di dalam ruang inkubasi dengan suhu 22o C – 28o C. Pengontrolan suhu dalam proses inkubasi sangat penting karena pertumbuhan misellium akan terhambat jika suhu berada di atas atau dibawah kisaran suhu tersebut. Oleh sebab itu, sebaiknya ruang inkubasi dilengkapi dengan alat pengukur dan pengatur suhu.
Baglog Jamur Tiram maupun Jamur Kuping diletakkan langsung di atas lantai ruang inkubasi dengan posisi berdiri, ditumpuk maksimal 3 tumpukan. Lamanya waktu inkubasi 40 – 60 hari sampai media dipenuhi misellium (Full Ground). Tanda keberhasilan inkubasi sudah bisa dilihat sekitar dua minggu, yaitu tumbuhnya misellium jamur berwarna putih yang merambat ke bawah. Proses inkubasi dikatakan gagal dan harus diulang jika media tidak ditumbuhi misellium atau ditumbuhi misellium dengan warna selain putih. Caranya, baglog disterilisasi kembali dan diinokulasi ulang.
Setelah 20 hari masa inkubasi kita sudah bisa memindahkannya ke dalam kumbung pembudidayaan. (Team Media Kotanimura)

No comments:

Post a Comment